- English Grammar A1 Level for Indonesian speakers - https://open.books4languages.com/english-a1-grammar-id -

Kata Sifat Kepemilikan

Introduction

Kata sifat [adjectives] adalah kata penentu yang dapat diletakkan pada dua posisi  berbeda dalam sebuah kalimat untuk mengubah atau mendeskripsikan seseorang atau sebuah benda.

Kata sifat kepemilikan [possessive adjectives] digunakan untuk menunjukkan kepemilikan seseorang atas suatu benda.

Form

Kata sifat kepemilikan [possessive adjectives] digunakan bersama dengan kata benda dan dibedakan berdasarkan jumlah dan jenis kelamin. Kita tidak menggunakan kata sandang [articles] dan kata penentu lainnya [determiners] di depan kata sifat kepemilikan.

Kata sifat kepemilikan:

Subject Pronouns Possessive Adjetives
I My
You Your
He His
She Her
It Its
We Our
You Your
They Their

Example

  • My father and I are policemen.
  • Is this her house?
  • Our cat doesn’t like fish.

Use

Kita menggunakan kata sifat kepemilikan untuk menunjukkan bahwa suatu benda merupakan milik seseorang atau hewan.

CATATAN: Kata sifat kepemilikan sebenarnya termasuk kata penentu, hanya saja di dalam kamus dan buku tata bahasa Inggris, mereka sering dianggap sebagai kata sifat.

Summary

Kata sifat kepemilikan [possessive adjectives] menunjukkan bahwa suatu benda merupakan milik seseorang atau hewan. Kita dapat membedakannya berdasarkan jumlah dan jenis kelamin.

Kata yang termasuk kata sifat kepemilikan antara lain: my, your, his, her, its, our, your dan their.

Contoh:
— “It is not her sandwich, it’s my sandwich.” = Her/my menunjukkan elemen lain dalam kalimat tersebut (kedua kata tersebut merupakan kata sifat kepemilikan).
♦ “It is not her sandwich, it’s mine.” = kata mine menggantikan elemen lain dalam kalimat tersebut (kata ini merupakan kata ganti kepemilikan).

CATATAN: Kita tidak menggunakan kata penentu [determiners] di depan kata sifat kepemilikan karena kata sifat kepemilikan sendiri sebenarnya juga adalah kata penentu.

Revisi kembali pelajaran ini di bagian {Form}. Perhatikan bagian {Example} tentang cara penggunaannya dalam sebuah konteks kalimat.